2 Pakar Hukum Pidana Populer di Indonesia dan Karya-Karyanya

Terlalu naif jika kita berkata bahwa ahli hukum Pidana di Indonesia hanyalah dua orang saja. Alasan saya menuliskan kedua nama dibawah ini, karena bagi saya hanya diantara mereka inilah yang sering muncul di media nasional. Tentu ada ahli lain yang muncul di media nasional namun sayangnya saya tidak melihat. Berikut adalah nama-nama tersebut : 

Pakar Hukum Pidana Populer di Indonesia


1. Prof. Dr. Jur. Andi Hamzah, SH.,M.H

Prof Andi Hamzah adalah guru besar dalam ilmu Hukum Pidana. Beliau merupakan jaksa yang berkarir selama 39 tahun dan pernah menjadi Staf ahli jaksa agung Indonesia.

Pria kelahiran di Sengkang Sulawesi Selatan 14 Juni 1933 ini. Menyelesaikan gelar Magister dalam ilmu hukum di Universitas Hasanuddin Makassar, pada tahun 1962 dan di tahun 1982 menyelesaikan Doktor ilmu hukum dari universitas Hasanuddin Makassar serta selesai dalam berbagai kursus dan training di berbagai University dan lembaga, misalnya di Universitas Stanford Amerika serikat pada tahun 1985, Environmental law Enforcement Course di Den Haag Belanda pada tahun 1991, Narcotics Law Enforcement Training Course di Bangkok Thailand, pada tahun 1992 dan beliau dikukuhkan sebagai Profesor pada tahun 1998 di Universitas Trisakti Indonesia. 

Pakar Hukum Pidana Populer di Indonesia

Adapun karya buku yang dituliskan ialah sebagai berikut :

1. Bunga Rampai Hukum Pidana dan acara pidana. Terbit tahun 1986

2. Kamus Hukum Terbit 1986

3. Delik-delik Pers di Indonesia. Terbit 1987

4. Alfred Dreyfus: Mencari Keadilan. Terbit 1987

5. Kitab Undang-Undang hukum Perdata. Di terbitkan tahun 1991

6. Sistem Pidana dan Pemidanaan Indonesia: dari retribusi ke reformasi. Terbit 1993

7. Asas-asas hukum Pidana terbit tahun 1994

8. Jaksa di berbagai negara: peranan dan kedudukannya. Diterbitkan tahun 1996

9. Pemberantasan Korupsi ditinjau dari hukum Pidana. Terbit tahun 2002

10. Perbandingan Pemberantasan Korupsi di berbagai negara. Terbit 2004

11. Pemberantasan Korupsi: Hukum Pidana Nasional dan Internasional diterbitkan tahun 2005

12. KUHP dan KUHAP : edisi gabungan dalam satu buku. Terbit tahun 2008

13. Penegakan hukum lingkungan. Diterbitkan pada tahun 2008

14. terminologi hukum Pidana. Terbit 2008

15. Delik Delik tertentu (Speciale Delictin) didalam KUHP. Terbit tahun 2009

16. Pengantar dalam hukum Pidana Indonesia. Terbit tahun 2010

17. Perlindungan Hak asasi manusia dalam hukum acara Pidana: perbandingan dengan beberapa negara. Terbit di tahun 2010

18. Pornografi dan Pornoaksi dalam hukum. Terbit tahun 2011

19. Asas-asas hukum Pidana di Indonesia dan perkembangannya. Terbit 2012

20. Kejahatan di bidang ekonomi. Di terbitkan pada tahun 2017

2. Dr. Luhut M.P Pangaribuan SH. L.L.M

Dr. Luhut Pangaribuan lahir di Balige Sumatera Utara tepat pada 24 Mei 1986. Beliau dikenal sebagai advokat cerdas sekaligus aktivis dalam bidang hukum.

Serangkaian jabatan strategis dalam organisasi aktivis telah di embannya seperti, Sekretaris Dewan pengurus yayasan lembaga bantuan hukum Indonesia atau disingkat YLBHI pada tahun 1992-1997 dan Direktur lembaga bantuan hukum atau disingkat LBH Jakarta pada 1993-1997. Di organisasi advokat beliau pernah menjadi ketua DPD ikatan advokat Indonesia atau disingkat IKADIN, bidang informasi dan komunikasi pada tahun 1997-2002 hingga dewan kehormatan DPP- IKADIN. 

Pakar Hukum Pidana Populer di Indonesia

Beliau mendapatkan gelar Lex Legibus Master (L.L.M) di university of Nottingham Inggris di tahun 1991

Adapun karya-karyanya adalah sebagai berikut:

1. Studi Kasus Hukum Acara Pidana. Terbit pada tahun 1986

2. Advocate and Contemp at Court. Terbit tahun 1987

3. Hak rakyat atas Pembangunan. Terbit tahun 1989

4. Kemandirian Kekuasaan Hukum, juga terbit di tahun 1989

5. Hukum Acara Pidana: Satu kompilasi ketentuan-ketentuan KUHAP dan hukum internasional yang relevan. Terbit tahun 2000

6. Hukum Acara Pidana, surat-surat resmi di pengadilan oleh advokat, praperadilan, eksepsi, pledoi, Duplik, Memori Banding, Kasasi, peninjauan kembali. Terbit di tahun 2003.

7. Lay Judges dan Hakim Ad Hoc : suatu studi teoritis mengenai sistem peradilan pidana Indonesia. Terbit tahun 2009

8. Dan Hukum Acara Pidana, surat-surat resmi di pengadilan oleh advokat, praperadilan, eksepsi, pledoi, Duplik, Memori Banding, Kasasi, peninjauan kembali. Diterbitkan di tahun 2013.

Demikianlah penjelasan singkat tentang Pakar Hukum Pidana Populer di Indonesia di atas yang menurut saya selalu terlihat di acara televisi maupun tagline media online. Terimakasih.

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel