Contoh Surat Pernyataan ORMAS Untuk SKT (Lengkap)

Contoh Surat Pernyataan ORMAS Untuk SKT - Surat Keterangan Terdaftar atau SKT merupakan surat yang harus dimilik oleh ORMAS atau LSM dari pemerintah melalui Kantor Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (KESBANGPOL) sebagai legalitas bahwa lembaga atau organisasi telah terdaftar dan layak dijalankan. Salah satu persyaratan dalam penerbitkan SKT yaitu membuat surat pernyataan ORMAS.

Baca juga : Contoh Permohonan Surat Keterangan Terdaftar (SKT) Untuk ORMAS

Dasar peraturan untuk mengurus SKT mengacu pada Peratutran Menteri Dalam Negeri Nomor 57 Tahun 2017 tentang Pendaftaran dan Pengelolaan Sistem Informasi Organisasi Kemasyarakatan yang salah satu persyaratan yaitu ORMAS harus membuat surat pernyataan yang mencakup :

1. Tidak berafiliasi secara kelembagaan dengan Partai Politik

2. Tidak dalam sengketa kepengurusan atau tidak dalam perkara di pengadilan

3. Kesanggupan melaporkan kegiatan

4. Nama, lambang atau simbol apapun milik ORMAS belum dimiliki oleh lembaga lain

5. Bertanggungjawab terhadap semua isi dokumen berkas yang diserahkan

6. Tidak menyalahgunakan SKT untuk kepentingan lain

7. Bersedia menertibkan kegiatan dan pengurus organisasi

Baca : 20 Persyaratan Membuat Surat Keterangan Terdaftar (SKT) di KESBANGPOL

Contoh Surat Pernyataan ORMAS Untuk SKT


Surat pernyataan ormas yang akan dibuat ditandatangani oleh ketua dan sekretaris tambah materai 6000 dan cap ormas.

KOP SURAT


SURAT PERNYATAAN 

Yang bertanda tangan di bawah ini :

1.Nama : ................................
   Jabatan : Ketua
   Nomor KTP : ................................

2. Nama         : ................................
    Jabatan : Sekretaris
    Nomor KTP : ................................

Dengan ini menyatakan bahwa :

a. Tidak berafiliasi secara kelembagaan dengan partai politik tertentu ;
b. Tidak terjadi konflik kepengurusan ;
c. Nama, lambang, bendera, tanda gambar, simbol, atribut, dan/atau cap stempel yang digunakan belum digunakan oleh Ormas lain ;
d. Bersedia menertibkan kegiatan, pengurus, dan/atau anggota organisasi ;
e. Bersedia menyampaikan laporan perkembangan dan kegiatan organisasi setiap akhir tahun ;
f. Bertanggungjawab terhadap keabsahan dan keseluruhan isi, data dan informasi dokumen/berkas yang diserahkan ; dan
g. Tidak akan melakukan penyalahgunaan SKT ;

Demikian pernyataan dibuat dengan sebenar-benarnya dalam keadaan sadar tanpa tekanan/paksaan dari pihak manapun, bertanggungjawab dan bersedia dituntut sebagai akibat dari pernyataan ini.


........., 23 Agustus 2019


Ketua,                                                                          Sekretaris,


 (Nama Lengkap)                                                                (Nama Lengkap)                                   
Contoh Surat Pernyataan ORMAS Untuk SKT

Perhatikan dengan baik posisi materai pada contoh surat pernyataan ORMAS di gambar agar nanti tidak salah saat menempel materai. Kemudian tanda tangan ketua harus mengena juga materai. Cap lembaga di bagian agak ke kiri dan mengena materai juga.

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel