Perjuangan Menulis Naskah Sampai Terbit Buku Untuk Pertama Kali

Perjuangan Menulis Naskah Sampai Terbit Buku - Saya akan bercerita tentang bagaimana perjuangan sejak awal menulis sampai berhasil terbit menjadi sebuah buku perdana untuk pertama kalinya. Meskipun buku saya masih sangat jauh dari kata sempurna tapi harus tetap bersyukur atas tercapainya cita-cita saya sejak mulai kembali senang menulis yang sekarang menjadi hobi saya. Dari hobi menulis inilah yang juga mendasari saya membuat blog Ato Menulis ini.

Seperti seorang artis atau penyanyi yang anaknya juga menjadi artis atau penyanyi. Berbeda dengan saya terlahir dari keluarga yang tidak memiliki hobi menulis, entah kenapa jiwa suka menulis ini tertanam dalam diri saya, mungkinkah ini yang disebut bakat terpendam ?


Senang menulis mulai terasa ketika duduk di bangku Sekolah Dasar (SD), ketika itu ibu guru memberi kami tugas mengarang bebas di kelas. Tulisan saya mengalir dengan sendirinya tentang kegiatan saya kemarin di rumah, mulai saat itu saya jadi suka pelajaran Bahasa Indonesia terutama pada tugas mengarang yang diberikan oleh guru.

Saat duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP), kegiatan menulis seperti mengarang waktu SD tidak lagi dilakukan sebab pelajaran di tingkat sekolah menengah sudah tidak ada mengarang. Mulai saat itu saya sudah tidak lagi menulis dan hal ini berlanjut sampai ke Sekolah Mengah Atas (SMA). Menulis dalam artian yang khusus seperti menulis artikel atau cerpen sebab di sekolah juga masih tetap menulis tugas dan mata pelajaran hehe.

Selama kurang lebih 6 tahun tak pernah menulis bukan berarti naluri menulis saya hilang. Masa remaja yang lebih banyak diluangkan untuk bermain dan nongkrong bersama teman-teman sebaya membuat saya tidak pernah menghiraukan tentang menulis.


Setelah lulus SMA saya melanjutkan pendidikan di salah satu perguruan tinggi negeri yang ada di Manado, Sulawesi Utara. Ketika menjadi mahasiswa semester 3, saya bergabung dengan salah satu organisasi kemahasiswaan di luar kampus yaitu HMI. Dari situlah saya mulai berkenalan dengan senior-senior yang suka menulis artikel dan tanpa disadari naluri menulis saya kembali terlihat.

Saya kembali suka menulis, memang secara teori benar bahwa manusia akan dipengaruhi oleh lingkungan sekitar namun kembali lagi ke individu masing-masing mampu menyesuaikan dengan senang hati atau tidak.

Saya mulai menulis artikel dengan referensi buku-buku yang saya baca sejak menjadi mahasiswa semester 3 dan sebagian tulisan saya diterbitkan oleh beberapa media cetak koran lokal di Manado.


Bahagia melihat tulisan saya terbit di tajuk tamu koran untuk pertama kali, semenjak itulah saya berniat untuk menjadi penulis buku suatu saat nanti. Mulai dari semester 3 tersebut saya mulai menulis dengan tujuan menjadi naskah buku untuk nantinya siap dicetak. Semua tulisan yang saya tulis dikumpulkan selama beberapa tahun. Saya tidak menulis satu topik tertentu melainkan banyak topik karena belum mampu untuk membahas satu topik khusus waktu itu.

Setelah membaca referensi tentang kategori-kategori buku dari penulis, ada satu kategori buku yang dapat saya lakukan yaitu antologi atau kumpulan tulisan. Jadi buku antologi merupakan sebuah buku yang menggabungkan banyak tulisan dengan tema berbeda dan saya berniat membuat buku antologi dengan satu judul yang melingkup semua isi tulisan-tulisan saya.

Perjuangan Menulis Naskah Buku


Sebuah perjuangan untuk menjadi penulis buku, saya mulai menulis sejak tahun 2010 ketika menjadi mahasiswa semester 3, pelan-pelan semua tulisan saya simpan dan akhirnya di tahun 2018 buku saya berhasil diterbitkan oleh penerbit independen bernama Jejak Publisher. Perjuangan menulis buku yang cukup panjang memakan waktu kurang lebih 8 tahun. Namun, itulah proses sebab menikmati proses merupakan sesuatu yang nikmat untuk pengembangan diri menjadi lebih baik lagi.

Baca : Cara Menjadi Penulis Buku Bagi Orang yang Suka Menulis

Saya beri judul buku " Rampai Coretan Kehidupan" yang berarti kumpulan tulisan yang masih sangat jauh dari kesempurnaan seorang penulis pemula sedangkan kehidupan merupakan sebagian besar tema yang saya bahas dalam buku.

Deskripsi buku 


Buku saya termasuk ketagori non fiksi yang berjudul Rampai Coretan Kehidupan, berdimensi 14 x 20 cm dengan jumlah halaman 181 bernomor ISBN 978-602-5455-63-6 info selengkapnya dapat anda lihat di website penerbit JejakPublisher

Untuk menjadi penulis buku sebenarnya tidak sesulit yang kalian bayangkan, asalkan seseorang harus memiliki hobi menulis sebab akan sulit jika tidak suka menulis dan berniat menjadi penulis. Bagi anda yang suka menulis dan ingin menjadi penulis buku, mulailah kumpul tulisan-tulisan anda dari sekarang hingga suatu saat nanti siap menjadi sebuah buku Antologi seperti buku perdana saya ini.

Bedah Buku 


Buku perdana saya ini juga sudah pernah dibedah bersama teman-teman satu organisasi kemahasiswaan tempat saya belajar yaitu HMI Cabang Manado. Dari situ banyak informasi tips dan saran yang dapat dibagikan ke teman-teman yang hadir sebagai motivasi untuk calon-calon penulis lain.


Nikmati proses menulis anda, jangan takut jika kelamaan yang perlu ditakutkan apa bila tujuan menjadi penulis buku tidak tercapai. Saya sendiri mampu berjuang selama 8 tahun, kenapa anda tidak ! bahkan anda bisa lebih cepat membuat buku dari saya. Salam penulis pemula !

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel