Puisi Pendek - Cinta Romantis di Masa Lalu Tinggal Kenangan

Puisi Cinta Romantis di Masa Lalu Tinggal Kenangan
Puisi Pendek Cinta Romantis di Masa Lalu Tinggal Kenangan - Puisi cinta romantis di masa lalu tinggal kenangan menceritakan tentang seseorang yang telah cukup lama berpisah dengan kekasihnya. 

Namun, ingatan akan kisah cinta romantis mereka masih sering teringat olehnya. Dia sosok orang yang mudah lupa tapi cepat mengingat kembali disaat tertentu. Mungkin rasa cinta yang sangat dihayati ketika menjalin hubungan bersama mantan kekasih.

Puisi cinta romantis ini juga menggambarkan sedikit tentang makna romantis. Sebab tindakan romantis itu kadang sulit diartikan tiap orang. Terkadang ada yang mengatakan sikap ini tidak/kurang romantis tapi di lain pihak ada yang mengatakan sikap itu romantis. Sebab romantis itu sesuatu yang nyaman bagi kedua pihak yaitu laki-laki dan perempuan dalam tindakan yang menurut mereka romantis.

Puisi Cinta Romantis di Masa Lalu Tinggal Kenangan


Romantis...
Satu ungkapan yang ragam arti
Kadang bingung dalam arti cinta
Cinta romantis seperti ini !
Cinta romantis seperti itu !
Bahkan diam dan senyum dikatakan romantis
Aku sendiri masih ragu dengan romantis

Satu arti yang aku tahu
Cinta romantis itu kepedulian yang dibalut bersama tindakan
Cinta romantis pengertian yang tak kebablasan
Dan romantis itu terjemahan dari suka, sayang dan cinta

Cinta romantis kita di masa lalu kini terukir sejarah
Sejarah kisah cinta yang tak tersurat
Cinta romantis yang melebur hilang bersama masa lampau
Cinta romantis pasti akan berulang
Tapi bukan kita dan mungkin kita

Cinta romantis di masa lalu tinggal kenangan
Tawa, candaan, suka, duka dan bahagia menjadi bayangan
Bayangan yang menuai tak menentu
Kenangan yang kadang berubah menjadi mimpi

Ingatan menghampiri di waktu yang sulit diprediksi
Biarlah lupamu menjadi layu
Dan ingatku tumbuh subur di setiap musim
Aku mudah lupa
Tapi cukup sering teringat
Senyummu, wajahmu, marahmu dan bahagiamu kini tinggal kenangan

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel